Berita

//

Pj Wako Beserta Jajaran Sholat Ied di MAAS

2024-04-10 01:06:47 Admin Web Portal


LUBUKLINGGAU- Pemerintah Kota Lubuklinggau melalui pengurus Masjid Agung Assalam Kota Lubuklinggau melaksanakan sholat Idul Fitri 1445 H/ 2024, Rabu (10/4).

Pj Wali Kota, H Trisko Defriyansa hadir langsung pada sholat idul fitri didampingi Pj Sekda H Tamri, Pj Ketua PKK Hj Henita Andriani, Kapolres Lubuklinggau AKBP Indra Arya Yuda, Ketua Bhayangkari Lubuklinggau, Ny Aryanti Indra Arya Yuda serta pera pejabat dilingkungan pemerintah Kota Lubuklinggau.

Dalam sambutannya, Pj Wako menyampaikan bahwa dirinya selaku Penjabat Wali Kota Lubuklinggau yang diamanahkan melanjutkan program-program wali kota terdahulu menyampaikan permohonan maaf apabila dirasakan belum optimalnya program pembangunan yang ada.

“Saya bersama jajaran akan terus berupaya mewujudkan apa yang menjadi peogram kerja pemkot Lubuklinggau terkhusus program yang mengarah kepada kepentingan masyarakat,” katanya.

Selain itu,ia menyampaikan juga bahwa pemilihan kepala daerah, khususnya kota Lubuklinggau akan dilaksanakan beberapa buan kerepan, dirinya berharap kepada seluruh masyarakat untuk berpartisipasi dalam pemilihan kepala daerah nantinya dan sama - sama mengawal  hingga berlangsung jujur, damai, demokratis, dan tanpa intimidasi.

“Kami juga memohon dukungan dan doa restusnya untuk menjalankan amanah ini dengan sebaik-baiknya mengingat masa jabatan saya selaku PJ hanya beberapa bulan lagi. Pada momentum ini, saya juga ucapkan mohon maaf lahir dan batin. Selamat hari raya idul fitri,” ungkapnya.(aaf/mol)





Berita terkait:


232 JCH Lubuklinggau Siap Diberangkatkan

232 JCH Lubuklinggau Berangkat ke Tanah Suci

Pj Wako Fasilitasi Aksi Damai 317

Asisten I Sambut Jamaah Haji

135 Peserta Ikut MTQ Anak-Anak Kota Lubuklinggau

PD BKMT Lubuklinggau Dilantik

Pelantikan PC BKMT Diisi Tausiah Ustadz Wijayanto

Warga dan Pemerintah Kota Lubuklinggau Sambut Atusias UAS

HAB ke-73, Pemkot Hibahkan 10 Motor Untuk KUA

Pembukaan Seleksi Tilawatil Qur'an (STQ) ke-4 Tingkat Kota Lubuklinggau di Masjid Agung As-Salam Berlangsung Meriah.


Kategori Berita


Government Public Relation



Pengunjung


  • Hari Ini 523
  • Kemarin 2530
  • Minggu ini 5676
  • Bulan Ini 523
  • Total 922252

Polling


Berapa kali anda mengunjungi webiste ini?